Tampilkan postingan dengan label Komputer. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Komputer. Tampilkan semua postingan

Kartu Nama Bisa Menjadi USB Stick



Pengguna perangkat komputer seringkali membutuhkan perangkat untuk keperluan berbagi data. Sementara saat ini perangkat USB drive muncul dalam berbagai variasi bentuk, hanya dibatasi pada lubang port USB saja. Padahal pengguna saat ini membutuhkan solusi berbagi data yang mudah dan sederhana.

Sebuah perusahaan solusi data sharing, Intellipaper, berencana untuk membuat suatu chip memori USB yang terbuat dari kertas yang unik dengan hadir satu paket dengan selembar kartu pos atau kartu nama, berbeda dengan USB stick yang ada selama ini.

Dengan demikian USB drive ini tidak hanya membuat ukuran USB drive menjadi sekecil mungkin, tetapi USB drive juga dapat dilipat setipis dan selembar kartu stok.

Lalu bagaimana kinerjanya?

Perangkat yang dihasilkan dapat melakukan semua fungsi sebuah flash drive normal. Nilai lebih lainnya yaitu pengguna dapat mengirimkannya mudah karena menjadi bagian dari kartu pos. Hal lainnya, mengingat drive tersebut sebagian besar terdiri dari kertas, perangkat ini bisa didaur ulang alih-alih menjadi sampah.

Intellipaper merupakan proyek Indiegogo (pengumpulan dana) untuk mewujudkan inovasi ini, perusahaan ini mengajukan pengumpulan dana US$300.000 untuk menghasilkan USB drive yang belum dinamai. 

Juru bicara perusahaan, Mark Baker mengatakan perusahaan melihat drive kecil tersebut sebagai postingan berikutnya dan bahwa biaya pembuatan akan di bawah sebuah CD ReWritable (CD-RW) atau kurang dari satu dolar.

Dilihat dari apa yang ditawarkan saat ini, tampaknya Intellipaper mungkin lebih menarik untuk pengusaha kecil. Perangkat ini adalah perangkat yang jauh lebih berguna misalnya untuk sebuah toko lokal atau kantor pengacara sampai untuk memeriahkan kartu nama versi elektronik atau perusahaan buku iklan.

Aplikasi serupa, juga dilakukan oleh Walla Walla University yang sudah mengirimkan kartu pos kepada calon mahasiswa dengan drive USB di dalamnya tertanam informasi tentang kampus. Konsepnya yaitu jika Anda menerima sebuah kartu pos atau kartu nama, Anda cukup merobek sedikit kartu stok yang terdapat dalam kartu tersebut. Kartu stok itu merupakan  chip memori. Untuk menggunakannnya, pengguna setidaknya harus melipat sedikit dua kali untuk membuat drive lebih tebal dan kemudian pasang langsung ke slot USB.

Intellipaper telah mengirimkan beberapa kartu nama dan kartu pos universitas. Ternyata tidak ada masalah saat memasukkan drive tersebut ke port USB pada laptop. Gambar disk juga tampak di laptop dan dapat membuka file tanpa hambatan. Sayangnya, pengguna yang telah memakai tidak dapat menguji seberapa baik perangkat ini menulis data, karena tumpukan pertama adalah read-only, seperti CD-ROM model lama.

Intellipaper juga menjual kotak tulis atau kotak baca kecil, sekitar dua inci di sebuah sisi, yang dapat menulis data ke drive sementara kotak tersebut masih melekat pada selembar kertas besar. 

Perusahaan menunjukkan penggunaan Intellipaper untuk mengirim video, foto atau file besar lainnya untuk orang-orang dengan koneksi internet yang lambat atau kurang dapat diandalkan. Uniknya drive kertas ini digabungkan dengan sebuah kartu pos.

Pengguna internet di Amerika Serikat, 74 persen orang dewasa Amerika memiliki akses broadband internet melalui kabel, sekitar 6 persen masih menggunakan modem untuk online.  Perangkat ini memuat sekitar 66 MB, cukup untuk klip video pendek atau beberapa lusin foto.

Meski USB ini sangat unik, namun saat dalam kondisi basah kemungkinan akan menjadi masalah, pasalnya kertas akan menjadi lembek saat akan dimasukkan ke lubang USB.

Sumber: technewsdaily

Virus Komputer Baru Ancam Korporasi Dunia




Virus komputer baru mengancam dunia, terutama untuk kalangan korporat. Tak tanggung-tanggung, bahkan Menteri Pertahanan Amerika Serikat Leon Panneta sampai turun tangan dan memperingatkan akan bahaya virus yang diketahui bernama "Shamoon" tersebut. 

Perusahaan minyak milik pemerintah Arab Saudi, ARAMCO, telah menjadi korban serangan virus yang juga memiliki nama W32 Disttrack ini. Beberapa hari setelah menyerang ARAMCO, virus itu juga menghantam jaringan komputer milik perusahaan gas alam asal Qatar, Rasgas. 

Menurut Panetta, Shamoon memang mengincar jaringan komputer korporat besar, terutama di bidang energi. "Lebih dari 30.000 komputer yang terjangkit kini sudah dianggap tak berguna dan harus diganti," kata Panetta, saat berbicara di suatu forum pebisnis di New York, dikutip dari laman Reuters.

Lalu seperti apa cara Shamoon bekerja? Perusahaan antivirus Symantec pun menjelaskan proses kerja Shamoon atau W32 Disttrack, yang terdiri dari tiga komponen: dropper (taruh),wiper (hapus), dan reporter (lapor).

Menurut penjelasan di situs Symante, di komponen dropper virus itu dilepas dan masuk ke sejumlah file resources, yang secara umum beroperasi di sistem operasi Windows. Setelah masuk, virus ini pun mulai menggandakan diri dan masuk untuk mengeksekusi diri. 

Setelah masuk dan mengeksekusi diri, wiper pun akan bekerja. Setidaknya sejumlah komponen fungsional akan dihapus. Virus Shamoon ini pun akan menghapus sejumlah driver yang telah eksis di sejumlah lokasi, kemudian overwrite atau menulis ulang program dengandriver lain.  

Setelah itu, reporter pun akan beraksi. Komponen ini akan mengirimkan data atau berikan laporan kepada pelaku yang mengirim virus itu, Data yang dikirim antara lain nama domain [DOMAIN], jumlah file yang di-overwrite [MYDATA], IP address [UID], dan sejumlah angka lain secara acak [STATE].  

Amatir?

Dalam penjelasan Leon Panetta, Shamoon akan secara otomatis mengganti data-data sistem yang penting. Kemudian virus itu akan mengganti dengan gambar sebuah bendera AS yang terbakar. Semua data riil di komputer pun akan diganti dengan sesuatu yang disebut Panetta, "data sampah".

"Bayangkan dampak serangan seperti ini bagi perusahaan Anda," kata bekas Kepala Badan Intelijen Amerika (CIA) ini, kepada para pebisnis.

Dalam pidatonya, Panetta pun meminta kalangan korporat untuk bekerja sama meningkatkan pertahanan cyber secara nasional. Panetta juga mengungkit mengenai bahayanya serangandenial of service (tolak layanan) yang melanda sejumlah bank di AS. Ini menyebabkan layanan perbankan di AS terganggu.

"Meski jenis taktik ini bukanlah hal baru, skala dan kecepatan yang ditimbulkan tidak bisa diperkirakan," kata Panetta. 

Tapi menariknya, peneliti lab di perusahaan antivirus Kaspersky, Dmitry Tarakanov, mengatakan virus ini tidak dibuat oleh programmer kelas atas. Banyak sejumlah kesalahan yang dibuat, termasuk perbandingan tanggal yang cacat dan mengganti lowercase denganuppercase dalam pemrogramannya. Ini menyebabkan tingkat kegagalan terbilang tinggi.

"Ketimbang menggunakan string dalam format yang tepat, penulis malware menggunakan '%S%S%d' dengan uppercase 'S'. Ini menyebabkan gagalnya fungsi 'sprintf' dan tak adastring dalam full path yang diciptakan. Ini berarti tak ada file yang didrop. Tak ada file, tak ada eksekusi. Jadi malware Shamoon tak berfungsi untuk mengeksekusi program lain," demikian pernyataan Tarakanov, dikutip dari ZD Net.

Kaspersky pun menduga malware ini dibuat para amatir. "Kami memiliki petunjuk bahwa orang-orang di balik malware Shamoon bukanlah programmer kelas atas. Dan kesalahan alami yang dibuat memperlihatkan bahwa skill mereka masih amatir saat mereka menciptakan malware penghancur yang bisa melakukan replikasi mandiri (self-replicating)," demikian kesimpulan yang dibuat Tarakanov.

Tak Baru

Shamoon bukanlah virus pertama yang memiliki dampak merusak secara dahsyat. Sebelumnya, mengutip Bussiness Week, telah dikenal virus Stuxnet yang menjebol data-data perusahaan dari sistem SCADA dan mengirimnya ke internet. 

Stuxnet pun dikenal luas ketika diketahui menyerang instalasi nuklir Iran. Parahnya, Stuxnet bisa mengambil alih kendali terhadap peralatan industri. Stuxnet dipercaya ditargetkan untuk melumpuhkan sebuah peralatan yang digunakan untuk pengayaan Uranium. Ada juga yang menyebut Stuxnet bisa memberikan informasi secara detail mengenai situasi di instalasi nuklir Iran.

Kemudian muncul pula virus baru yang identik dengan Stuxnet, yaitu Duqu. Duqu bertujuan untuk mengambil data intelijen dan aset dari beberapa perusahaan. Misalnya produsen sistem kontrol industri, sehingga bisa digunakan untuk menyerang pihak ketiga dengan sangat mudah. 

Selain itu dikenal pula virus Flame. Mengutip CBS News, virus ini diketahui dapat menyedot informasi dari komputer yang dijangkiti virus, juga perangkat seluler di dekatnya. Virus ini juga mampu mengendalikan keyboard dan mengambil citra layar. 

Tidak hanya itu, Flame dapat mendeteksi bluetooth di sekitar komputer, seperti handphone dan laptop. Jika sudah terhubung, maka Flame akan menyedot informasi dari handphone target




Sumber



Kelebihan dan Kekurangan Linux



Linux memiliki keunikan tersendiri. Komunitas linux dibangun dimana-mana. Pengembangnya tersebar di seluruh dunia.

Apa sih kelebihan dan kekurangan linux? Yuk kita intip

Kelebihan Linux:
  • Linux adalah Operating System yang open source, bebas dan terbuka. Sehingga tidak perlu biaya untuk mendapatkannya, lisensinya FREE! boleh di utek-utek sepuasnya
  • Linux gampang dioperasikan sekarang. Tidak seperti dulu yang masih identik dengan para hacker, tampilannya pun telah mengikuti perkembangan, bahkan lebih baik daripada windows 7.
  • Hampir semua aplikasi yang bisa dijalankan di Windows, telah ada aplikasinya di Linux yang dikembangkan oleh komunitas Linux atau bisa menggunakan bantuan software emulator seperti wine untuk menjalankan file .exe dan .msi yang biasanya jalan di windows.
  • Memiliki keamanan yang unggul karena di desain multiuser sehingga bila virus menjangkiti user tertentu, akan sangat sangat sulit menjangkiti dan menyebar ke user yang lain. Berbeda dengan Windows yang pasti pernah terkena virus, spyware, trojan, adware, dan sebagainya. Hal ini hampir tidak terjadi pada Linux. Ada pendapat bahwa Linux lebih aman karena jumlah penggunanya lebih sedikit dibanding Windows, namun anggapan itu kurang pas.
  • Cocok untuk komputer dengan spesifikasi minimal karena Linux membutuhkan resource yang lebih kecil dari Windows. Selain itu hampir semua distro populer menyediakan versi 32 bit maupun 64 bit.
  • Linux dapat berjalan dalam dua mode, modus teks dan modus GUI namun pada umumnya modus teks (terminal) ini lah yang menjadi kekuatan Linux. Modus GUI sendiri memiliki banyak pilhan desktop environment-nya seperti KDE, Gnome, BlackBox, XFCE.
  • Jarang sekali komputer tiba-tiba ngadat, hang dan harus restart dengan menekan tombol ctrl+alt+del untuk mengakhiri kejadian tersebut karena Linux lebih stabil. Komputer yang dijalankan di atas sistem operasi UNIX sangat dikenal stabil berjalan tanpa henti seperti halnya linux.
  • Linux memiliki kompatibilitas ke belakang yang lebih baik (better backward-compatibilty).Perangkat keras yang telah berusia lama, masih sangat berguna dan dapat dijalankan dengan baik di atas Linux. Termasuk dukungan pada softwarenya.
  • Memiliki komunitas yang besar dan beragam di seluruh dunia
  • Beragam pilihan ada Ubuntu, Debian, RedHat, openSuSe, Fedora, Mandriva (Mandrake), dsb. Keanekaragaman ini memberi kita banyak pilihan sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Lihat chart distribusi Linux di http://distrowatch.comuntuk mengetahui rangking distro-distro Linux.
Kekurangan Linux:
  • Banyak pengguna yang belum terbiasa dengan Linux dan masih ‘Windows minded’, takut untuk beralih dari Windows.
  • Dukungan perangkat keras dari vendor-vendor tertentu yang tidak terlalu baik pada Linux. Untuk mencari daftar perangkat keras yang didukung pada Linux, kita dapat melihatnya di Linux-Drivers.org atau LinuxHardware.org.
  • Proses instalasi software / aplikasi yang tidak semudah di Windows. Instalasi software di Linux, akan menjadi lebih mudah bila terkoneksi ke internet atau bila mempunyai CD / DVD repository-nya. Bila tidak, maka kita harus men-download satu per satu package yang dibutuhkan beserta dependencies-nya.
  • Bagi administrator sistem yang belum terbiasa dengan Unix-like (seperti Linux), maka mau tidak mau harus mempelajari hal ini. Sehingga syarat untuk menjadi administrator adalah manusia yang suka belajar hal-hal baru dan terus-menerus belajar.
  • Aplikasi-aplikasi di Linux belum seampuh aplikasi di Windows.
  • Struktur direktori dan hak-akses yang membingungkan bagi yang sudah terbiasa dengan Windows dan belum mengenal UNIX/Linux sama sekali.


Cara Overclocking VGA Card

Hay sobat blogger, kali ini saya akan membuat artikel yang berjudul cara Overclocking VGA card, sebelumnya saya yakin bahwa kalian telah mengerti apa itu Overclock, oke Overclock itu berarti menaikan tegangan yang dimiliki sebuah hardware dan memperbanyak satuan Hz yang dimiliki hardware tersebut. 

Lantas bagaimana caranya Overclocking itu ? Biasanya caranya terdapat pada Bios, dan biasanya pula ada software yang menyediakannya Fitur Overclocking. Untuk overclock lewat bios saya rasa perlu di skip dulu karena tidak semua BIOS menyediakan Fitur overclocking.




● Cara pertama Overclocking dengan Gigabyte Gamer HUD
   

1. Download  Gigabyte Gamer HUD Disini 2. Install Programnya di komputer anda,



NB : jika program Tidak Perlu Lanjutkan ke Cara Kedua. hehe



3. Buka Gamerhud tray dipojok kanan bawah tempat Tray Icon windows
4. Maka tampilannya akan seperti ini


NB : 

  • GPU <-- berarti Clock Graphic Card anda
  • Shader <-- Clock kemampuan rendering Graphic Card Anda
  • Memory <-- Kapasitas dari Graphic Card
5. Geser Scrollbarnya perlahan perlahan 

6. Disini saya menggunakan VGA NVIDIA 9500GT dan Over clock Maximalnya adalah



  • GPU <-- 500 - 715 Mhz
  • Shader <-- 1600 - 1715 Mhz
  • Memory <-- 400 - 470 Mhz 
(Memory sangat peka terhadap Overclocking jangan terlalu Extreme menaikan Clocknya)






● Cara Kedua Overclocking dengan RivaTuner




Sekarang perhatikan gambar dibawah ini :




GeForce2 MX 100/200 32 Mb mempunyai GPU Frequency : 175 MHz dan Memory Frequency GPU : 334.09 MHz yang mana nanti akan kita coba tingkatkan agar menjadi lebih tinggi kecepatannya.



Ini adalah tampilan pada program RivaTuner untuk fitur mengubah Core Clock
dan Memory Clock, pertama-tama tandai dulu pada “Enable Low-Level
hardware-overclocking”.



Klik Detect pada pilihan menu dan tampillah tampilan seperti dibawah ini :



Asyik, overclock VGA siap dimulai, tinggal kita tarik saja Core Clock dan Memory Clock sampai batas garis biru sebelah kanan, setelah itu kita klik pilihan Test.



Setelah sobat blogger mengklik test maka ada proses dan setelah Test berhasil dilakukan maka tandailah pada Apply overclocking at Windows Startup lalu pilihlah Apply atau Ok.



Sekarang mari kembali dengan program PC Wizard 2006 lalu fantastis ! Saat ini GPU Frequency : 219.98 MHz dan Memory Frequency GPU : 422.38 MHz, kalau mau
lebih detil dalam pengujian bisa pakai Bencmark yang ada di PC Wizard 2006,dibawah ini tabel hasil pengujian. 

Sebelum di OverClockSesudah di OverClock
GPU Frequency : 175 MHzGPU Frequency : 219.98 MHz
Memory Frequency GPU : 334.09 MHzMemory FrequencyGPU : 422.38 MHz





Sumber (Blog Teman Sekolah)


Cara Mengatasi CPU Yang Nyetrum




Kesetrum? Hemh! Bukan main kagetnya. Bikin gak enak makan dan gak enak tidur. Lho kok? itu yang kesetrum apanya?! hehe yang pasti urusan kesetrum bikin detak jantung jadi berdecak dengan kencang. So hati-hatilah dengan setrum, karena banyak sekali orang yang menjadi korban akibat dari setrum. So waspadalah waspadalah!

Apakah Anda pernah kesetrum casing komputer Anda? Anggukkan kepala sekarang juga. Meskipun listrik liar yang mengalir di casing komputer tidak terlalu besar, namun efek kejutnya sering membuat kita kaget bahkan sebagian dari kita takut memegang casing komputer lantaran khawatir terkena kejutan listrik yang mematikan. Secara normal listrik yang keluar dari power supply telah diturunkan oleh bagian step down trafo di bagian PSU dari 220 V menjadi sekitar 12 V dan 5 V. Meskipun demikian arus listrik yang mengenai kita saat memegang casing komputer yang tidak memiliki sistem grounding yang baik perlu dihati-hati.

Cara mengatasi casing yang nyetrum :
  • Siapkanlah bahan sebagai berikut yaitu kabel kurang lebih 1 meter dan paku.
  • Kupas kedua ujung kabel menggunakan tang pemotong ataupun gunting
  • Matikan komputer dan cabut kabelnya dari steker listrik
  • Kendurkan satu baut casing yang menahan power supply
  • Lilitkan salah satu ujung kabel yang telah kita kupas di badan baut
  • Kencangkan kembali baut penahan power supply ke casing komputer
  • Lilitkan ujung kabel yang lain di paku
  • Tancapkan paku di diding atau lantai rumah Anda sehingga sistem grounding menjadi semakin baik


Selamat Mencoba..!

Cara Menggunakan Flash Disk Sebagai RAM di Windows 7

Cara Menggunakan Flash Disk Sebagai RAM di Windows 7Selain membeli sebuah RAM untuk ditanamkan pada komputer, bagi pengguna Windows 7, Anda juga ternyata bisa memanfaatkan flash disk yang bisa berperan sebagai RAM. Ingin tahu caranya? Simak ulasannya berikut.

1. Hubungkan flash disk ke komputer. Selanjutnya arahkan kursor ke drive flash disk dan lakukan format dengan memakai FAT32 atau NTFS.


3. Pada tab Ready Boost, Anda akan menemukan tiga pilihan, yakni:
  • Do not use this device. Pilihan ini adalah opsi default.
  • Dedicate this device to Ready Boost. Opsi ini akan membuat seluruh kapasitas flash disk Anda digunakan untuk Ready Boost.
  • Use this device. Jika Anda memilih opsi ini, Anda bisa mengatur kapasitas dari flash disk yang dipakai untuk Ready Boost.
4. Setelah melakukan langkah 3, maka Anda akan memperoleh tampilan seperti berikut.

28 Shortcut Praktis Yang ada Di Windows 7


28 Shortcut Praktis Yang ada Di Windows 7  - Windows 7 menyediakan bermacam tombol shortcut yang dapat digunakan atau dimanfaatkan untuk meningkatkan efisiensi kerja Sahabat sehingga menjadi lebih cepat dan praktis. Berdasarkan fungsinya, tombol shortcut dirancang sebagai tombol pintas untuk mengakses file, folder, atau program tertentu secara cepat tanpa harus melalui fasilitas Start Menu. Dalam tulisan kali ini akan dibahas beberapa tombol shortcut yang umum digunakan pada Windows 7. Dari pengalaman penulis semua shortcut ini berfungsi apabila pengaturan Windows masih dalam keadaan default. Apabila sudah diotak-atik atau tweaking sebagian saja yang masih berfungsi.



  • Windows + Panah Atas () Sahabat bisa memperbesar ukuran jendela aplikasi yang sedang aktif secara cepat dan mudah dengan menekan tombol Windows + Panah Atas () pada keyboard. Tombol ini akn menjadikan jendela tampil dalam ukuran maksimal(Maximize) atau fullscreen.

  • Windows + Panah Bawah (↓) Apabila jendela yang Sahabat buka sudah dalam keadaan ukuran Maximize, dengan menekan tombol Windows + Panah Bawah (maka ukuran jendela aplikasi tersebut akan dipulihkan (restore) dan akan berubah menjadiminimize jika tombol ini ditekan sekali lagi.

  • Windows + Panah Kiri (←) Tombol ini digunakan untuk menggeser jendela ke sebelah kiri layar. Jika Sahabat tombol Windows + Panah Kiri (ditekan secara terus-menerus, maka apabila jendela terus bergerak ke arah kiri hingga meninggalkan layar. Selanjutnya, jendela akan muncul kembali di layar melalui sisi sebelah kanan hingga posisinya semula.

  • Windows + Panah Kanan (→) Tombol shortcut Windows + Panah Kanan (ini kebalikan dari tombol shortcut Windows + Panah Kiri (). Tombol Windows + Panah Kanan (digunakan untuk menggeser jendela ke sisi kanan layar.

  • Windows + M Apabila Sahabat membuka banyak jendela dalam satu layar, dengan menekan tombol Windows + M maka semua jendela yang aktif akan menjadi tersembunyi (Minimize).

  • Windows + Shift + M Kebalikan dari tombol Windows + M, untuk menampilkan kembali semua jendela aplikasi yang terbuka Sahabat cukup menekan tombol pintas Windows + Shift + M pada keyboard.

  • Windows + Spasi Sahabat bisa melihat desktop tanpa harus menyembunyikan atau menutup jendela aplikasi yang sedang terbuka. Caranya, tekan tombol Windows + Spasimaka semua jendela akan menjadi transparan dan tampilan desktop langsung terlihat di layar monitor Sahabat.

  • Tombol F5 Penggunaan komputer dalam jangka waktu yang cukup lama dapat menyebabkan komputer mengalami “keletihan”. Pengaruh yang bisa Sahabat rasakan seperti kerja Windows menjadi tidak maksimal dan komputer akan terasa lambat. Untuk itu, perlu dilakukan penyegaran kembali dengan cara menekan tombol F5 yang bertujuan agar Windows dapat me-refresh dirinya.

  • Alt + Tab Tombol pintas Alt + Tab digunakan untuk mengakses fitur Windows Flip. Penekanan tombol ini akan memaksimalkan kinerja Taskbar dengan menampilkan gambar thumbnail jendela aplikasi yang sedang aktif. Dengan demikian, ini akan mempermudah dan mempercepat Sahabat untuk masuk ke dalam jendela aplikasi tersebut.

  • Windows + Tab Tombol Windows + Tab berfungsi sebagai tombol pintas untuk mengakses fasilitas Windows Flip 3D yang jika digunakan akan menampilkan desktop secara 3 Dimensi. Windows 7 akan menampilkan semua jendela aplikasi yang terbuka dalam bentuk tumpukan. Tombol inipun dapat digunakan untuk memindahkan urutan tumpukan jendela aplikasi yang diletakkan paling depan.

  • Ctrl + Shift + Esc Selain tombol shortcut Ctrl + Alt + Del, jendela Windows Task Manager dapat ditampilkan menggunakan tombol Ctrl + Shift + Esc. Dengan program ini Sahabat bisa mengetahui aplikasi yang sedang dijalankan, proses yang sedang berlangsung pada komputer, pelayanan pada komputer, aktivitas memori dan prosesor, jaringan yang terhubung dengan komputer Sahabat, dan nama akun pengguna yang sedang aktif.

  • Windows + Panah Kanan (→) + Enter Untuk mematikan atau me-shutdown komputer, Sahabat tidak perlu menekan tombol yang ada pada Start Menu. Proses shutdown bisa dipercepat dengan menekan tombol Windows + Panah Kanan () + Enter .

  • Windows + → + → + R Untuk mematikan dan me-restart komputer dengan cepat, gunakan tombol pintas Windows + → + → + R.

  • Windows + → + → + S Tombol pintas untuk mengubah mode Windows ke posisi sleep atau tidur dapat dengan cepat dilakukan menggunakan tombol Windows + → + → + S.Akhiran S pada rangkaian tombol pintas ini Sleep.

  • Windows + → + → + W Tombol ini digunakan untuk menampilkan daftar akun pengguna yang ada pada komputer (Switch User). Dengan munculnya tampilan akun pengguna, Sahabat bisa dengan mudah mengetahui akun pengguna yang sekang aktif maupun tidak.

  • Windows + L Demi alasan keamanan, komputer yang ditinggalkan untuk sementara waktu dapat dikunci sehingga menyulitkan orang lain untuk mengaksesnya. Tombol pintas Windows + L digunakan untuk mengunci komputer Sahabat secara cepat.

  • Alt + F4 Tombol shortcut Alt + F4 merupakan tombol default yang sudah ada sejak versi Windows pertama diluncurkan. Fungsinya untuk menutup jendela aplikasi yang sedang aktif di desktop.

  • Windows + Home Apabila Sahabat membuka banyak jendela dalam satu layar, dengan menekan tombol Windows + Home maka semua jendela yang tidak aktif akan menjadi tersembunyi (Minimize). Dan untuk kembali memunculkan semua jendela pada layar, Sahabat cukup menekan tombolnya sekali lagi.

  • Windows + Angka Tombol ini digunakan untuk membuka program yang ada pada barQuick Launch di taskbar dengan cepat dan mudah. Sesuai urutannya dari kiri ke kanan, Sahabat cukup menekan tombol Windows yang dipadukan dengan tombol angka. Misalnya, untuk meluncurkan program yang terletak pada deretan pertama atau sisi paling kiri, tekanlah tombol Windows + 1 dan begitu pula seterusnya sesuai jumlah ikon program yang ada di taskbar.

  • Windows + E Sahabat dapat dengan mudah dan cepat membuka jendela Windows Explorer dengan menekan tombol Windows + E.

  • Windows + R Kotak dialog Run dapat langsung ditampilkan dengan menekan tombolWindows + R.

  • Windows + F Dengan menggunakan tombol pintas Windows + F ini, Sahabat langsung diarahkan ke jendela search.

  • Windows + P Tombol ini secara umum digunakan untuk para pengguna laptop. Laptop dapat dengan mudah dihubungkan dengan sebuah LCD proyektor sehingga tampilan pada layar bisa diproyeksikan tempat lain.

  • Windows + Pause Untuk mengetahui segala informasi tentang sistem Windows 7, Sahabat bisa mengaksesnya dengan membuka jendela Control Panel > System and Security > System. Agar mempercepat, tekan tombol Windows + Pause.

  • Ctrl + A Menyeleksi atau membloks teks dirasakan sangat mudah lewat metode klik dan drag menggunakan kursor mouse. Kesulitannya, jika Sahabat harus memblok seluruh teks yang ada pada semua halamn dokumen. Untuk mempermudah, tekan tombol Ctrl + A

  • Windows + + Tombol ini digunakan untuk mengaktifkan Magnifier dan fungsi zoom ini. Dengan fungsi zoom ini, Sahabat bisa memperbesar ukuran tampilan pada layar.

  • Windows + – Tombol ini merupakan kebalikan dari tombol Windows + +. Berfungsi untuk zoom out atau memperkecil layar menggunakan aplikasi Magnifier.

  • Windows + T Tombol ini digunakan untuk memutar urutan ikon aplikasi yang aktif pada Taskbar.


  • Sumber > http://awalitaufiqi.blogspot.com/2012/08/28-shortcut-praktis-yang-ada-di-windows.html

    Cara Membuat FlashDisk Menjadi Kebal Virus

    Cara Membuat FlashDisk Menjadi Kebal Virus - USB Flashdisk atau beberapa menyebutnya dengan ‘ThumbDrive” pertama kali dipasarkan oleh perusahaan raksasa IBM pada tahun 2000. Hingga saat ini, kegunaan USB flashdisk menjadi favorit sebagai media penyimpanan selain praktis juga mempunyai kemampuan untuk menyimpan banyak data didalamnya. Namun dibalik semua itu, USB Flashdisk merupakan ‘sasaran empuk’ bagi virus – virus komputer karena disamping mudah untuk terinfeksi dan memiliki celah keamanan yang tidak ketat. Umumnya para pembuat virus banyak diantaranya yang mengujikan virus buatannya pada salah satu diantara; virtual windows mereka atau pada USB flashdisk nya sendiri. Oleh karena itu, pada tulisan ini akan dibahas bagaimana setidaknya memperkecil kemungkinan terinfeksinya virus komputer pada USB anda.

    Berikut adalah langkah – langkahnya:
    1. Dengan asumsi trik ini diujicobakan pada flashdisk yang masih kosong isinya. Buatlah folder kosong didalam flashdisk anda dengan klik kanan pada mouse > New > Folder. Kemudian berilah nama pada folder tersebut dengan “autorun.inf” (tanpa kutip).


    2. Masuklah kedalam folder yang baru saja anda buat baru saja dan tambahkan file notepad didalamnya denganklik kanan > New > text document


    3. Bukalah salah satu aplikasi bawaan dari windows yaitu character map. Secara default, anda dapat menemukannya di Start menu > All Programs > Accessories > System > Tools > Characters Maps


    4. Setelah aplikasi Character Map terbuka, centang kotak ‘Advance View’ yang terdapat dibawahnya. Dan pilihlahUnicode

    5. Pada bagian atas anda akan melihat kumpulan huruf, angka, simbol-simbol. Cobalah browse hingga kebawah dimana akan melihat bentuk – bentuk simbol aneh. Copy lah beberapa dari simbol / karakter aneh tersebut dengan mengklik tombol Copy(seperti pada gambar dibawah)


    6. Kemudian paste beberapa karakter unik yang baru saja anda copy untuk dijadikan nama file pada nama teks notepad yang anda buat didalam flashdisk anda beberapa saat yang lalu. Caranya, klik kanan > rename. Lalu CTRL+V pada keyboard anda. Maka seketikan file tersebut telah dinamai dengan karakter-karakter unik.


    7. Langkah selesai


    Dengan trik diatas, maka USB anda sudah kebal dari rata-rata atau kebanyakan dari virus komputer yang menginfeksi flashdisk adalah dengan memanfaatkan, memodifikasi atau menambah fitur autorun.inf pada USB flashdisk. Dengan menambahkan beberapa karakter aneh (berformat UNICODE) yang disebutkan terdahulu, maka script virus tidak dapat mengubah autorun.inf tersebut karena script pemrograman virus  tidak mendukung karakter berformat UNICODE sehingga virus tidak akan dapat menghapus dan mengganti file tersebut karena tidak dapat membacanya.


    Pertanyaan berikutnya, bila virus tidak dapat menghapusnya mampukah virus membuat kloningan dari autorun.infmilik mereka sendiri? Jawabannya adalah tidak. Karena sistem operasi windows hanya mendukung satu buah fileautorun.inf didalam sebuah drive / flashdrive. Oleh karena itu flashdisk anda dapat dikatakan aman dari sebagian besar cara kerja virus pada umumnya.


    Sumber > http://awalitaufiqi.blogspot.com/2012/07/cara-membuat-flash-disk-menjadi-kebal.html